Kodim 0909/KTM Hadirkan Perpustakaan Digital Pertama di Setiap Koramil

Kaltim, Kutai Timur260 Dilihat

SANGATTA – Kodim 0909/Kutai Timur, Kalimantan Timur (Kaltim), mencetak sejarah baru dalam dunia literasi di wilayah pedalaman dengan meluncurkan program perpustakaan digital pertama disetiap koramil.

Inisiatif inovatif ini bertujuan untuk memperluas akses literasi bagi masyarakat dan anggota TNI di tujuh Komando Rayon Militer (Koramil) yang tersebar di 18 kecamatan di seluruh Kutai Timur.

Pada Senin (10/3/2025), bertempat di ruang Komandan Distrik Militer (Dandim), Letkol Inf. Ginanjar Wahyutomo secara resmi menerima perangkat literasi digital yang diserahkan oleh perwakilan Kubuku Jogja, Leo Arditya. Program ini memungkinkan warga di sekitar Koramil untuk mengakses buku dan ensiklopedia secara digital, menghilangkan kebutuhan untuk membeli buku fisik.

Setelah menerima perangkat tersebut, Dandim langsung mendistribusikannya kepada tujuh Komandan Rayon Militer (Danramil) yang hadir, yaitu:

  • Danramil 0909-01, Kapten Inf. Arif Safardiyatno
  • Danramil 0909-02 Sangkulirang, Kapten Arh. H. Jabal
  • Danramil 0909-03 Muara Wahau, Lettu Inf. Bagus Aji Suryanata Kusuma
  • Danramil 0909-04 Muara Ancalong, Kapten Inf. Mardan
  • Danramil 0909-05 Muara Bengkal, Kapten Inf. Norkem
  • Danramil 0909-06 Bengalon, Kapten Inf. Sajani
  • Danramil 0909-07 Teluk Pandan, Lettu Kav. Hari Akhiat

Dikutip dari dprdkutaitimur.id, Dandim Letkol Inf. Ginanjar Wahyutomo menjelaskan kepada wartawan bahwa program literasi digital ini tidak hanya diperuntukkan bagi anggota TNI, tetapi juga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat di sekitar Koramil.

“Dengan adanya literasi digital ini, masyarakat dan anggota TNI di seluruh wilayah Kodim 0909/KTM kini dapat mengakses informasi dan bahan bacaan dengan mudah, tanpa terkendala biaya buku fisik,” ujar Dandim Letkol Inf. Ginanjar Wahyutomo.

Dandim juga menyampaikan harapannya agar program ini dapat berkembang lebih luas di seluruh wilayah Kutai Timur. Ia mengajak perusahaan-perusahaan untuk berpartisipasi dalam mendukung program ini melalui program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR), guna meningkatkan akses literasi digital di daerah yang masih terbatas.

Kubuku Jogja, penyedia aplikasi literasi digital, menyatakan kebanggaannya atas kolaborasi dengan Kodim 0909/Kutai Timur. Leo Arditya dari Kubuku Jogja menyatakan, “Ini adalah langkah awal yang kami terapkan di Kodim 0909/Kutai Timur. Kami berharap program ini dapat menjadi solusi untuk meningkatkan akses bahan bacaan di daerah pedesaan.” terangnya

Salah satu Danramil, Kapten Arh. H. Jabal dari Koramil Sangkulirang, menyampaikan terima kasih atas hadirnya program ini. “Dulu hanya ada pojok baca yang terbatas, kini dengan literasi digital, kami dapat memberikan akses yang lebih luas bagi anggota Koramil dan masyarakat sekitar,” kata Kapten Jabal.

Ia berencana menyediakan ruang khusus di Koramil Sangkulirang agar warga dapat memaksimalkan penggunaan aplikasi literasi digital ini.

Leo Arditya menambahkan bahwa program literasi digital ini mendukung tiga program besar pemerintah, yaitu literasi, numerasi, dan karakter. Diharapkan, manfaatnya tidak hanya dirasakan oleh anggota TNI, tetapi juga oleh masyarakat luas di wilayah pedalaman, sehingga mereka dapat lebih mudah mengakses informasi dan meningkatkan pengetahuan.

“Dengan perpustakaan digital ini, Kodim 0909/Kutai Timur di bawah kepemimpinan Komandan Letkol Inf. Ginanjar Wahyutomo menunjukkan komitmennya untuk mencerdaskan bangsa, terutama di daerah-daerah terpencil. Program ini menjadi contoh positif bagi Kodim-Kodim lain di Indonesia, memperkuat budaya literasi, dan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah pedalaman,” ujar Leo. (*)