Sangatta – Hasil hitung sementara atau real count Pemilu 2024 yang dirilis KPU di Daerah Pamilihan (Dapil) 1 Kecamatan Sangatta Utara, menunjukkan Partai Golkar dan PKS bersaing ketat di pileg DPRD Kabupaten Kutai Timur. Golkar yang berada di posisi pertama dibayangi PKS di Posisi Kedua.
Dikutip dari situs pemilu2024.kpu.go.id pada Senin (19/2/2024) pukul 17.00 WIB, data yang masuk real count sudah mencapai 188 dari 341 TPS atau 55,13 persen.
Hasilnya, Golkar berada di posisi pertama dengan mendapat 19,93 persen atau sebanyak 5061 perolehan suara. Di posisi kedua ada PKS dengan 18,4 persen dan PPP di posisi ketiga dengan 16,95 persen.
Di posisi keempat ada Nasdem dengan perolehan suara 12,84 persen, disusul Partai Demokrat di posisi kelima dengan 6,11 persen. Di peringkat keenam ada Gerindra dengan 5,88 persen dan PDI Perjuangan di posisi ketujuh dengan 5,28 persen. Di peringkat kedelapan ada PKB dengan 4,79 persen. Kesembilan Partai Perindo, dengan perolehan suara 4,14 persen. Sedangkan beberapa partai lainnya masih dibawah angka 4 persen.
Sekadar diketahui, hasil yang ditampilkan KPU ini bukanlah hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan real count adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.
KPU menyatakan penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU.
Hasil sah perhitungan suara akan diumumkan setelah penghitungan, yakni paling lambat tanggal 20 Maret 2024. (*)