ETLE Mulai Berlaku di Kutim, Pelanggar Akan Ditilang Lewat Paket Pos

Kaltim, Kutai Timur1569 Dilihat

SANGATTA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Timur (Kutim) melalui Dinas Perhubungan (Dishub) bekerja sama dengan Satlantas Polres Kutim memasang perangkat alat tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

Lokasi pemasangan ETLE terdapat di 2 titik, yaitu Simpang 3 Pendidikan Jalan Yos Sudarso II dan Kawasan Patung Singa.

Dari keterangan pers yang diterima, Kasat Lantas Polres Kutim AKP Isnan Fatah mengatakan penggunaan ETLE ini akan menggantikan penilangan manual dan akan diberlakukan pada tahun 2024.

“Selain ETLE, Polres Kutim juga menggunakan ETLE mobile atau kamera tilang yang terpasang di mobil patroli,” tegasnya.

Selanjutnya, kamera mobile ini memiliki fungsi yang sama dengan ETLE namun berada di dalam mobil patroli.

“Tujuan dari penggunaan ETLE adalah untuk membatasi interaksi antara pelanggar lalu lintas dengan pihak kepolisian,” urainya.

Ia pun mengimbau kepada masyarakat Kutim untuk lebih mematuhi aturan lalu lintas seperti menggunakan helm bagi pengendara roda 2, sabuk pengaman bagi pengendara roda 4 ke atas, dan tidak boleh melawan arus.

“Jika tertangkap melanggar, surat tilang akan diantarkan melalui paket Pos Indonesia,” tutupnya.(kopi13/kopi3/*)