Tahun ini Anggaran Rp 500 Perdesa Bakal Mulai Digelontorkan

Kutai Timur613 Dilihat

Sangatta…Demi mewujudkan program Desa membangun ditiap Desa Mulai tahun 2020 ini. Pemerintah Kabupaten Kutai Timur akan mulai menggelontorkan anggaran sebesar Rp 500 juta Perdesa. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kutim Ismunandar saat berlangsungnya rapat di ruang meranti Kantor Bupati Kutim.

Untuk itu, Ismunandar memita seluruh camat untuk memonitor pemanfaatan anggaran tersebut ditiap wilayah kerjanya. Sehingga program Desa membangunan yang dilaksanakan Pemerintah dapat terlaksana dengan baik.

Jangan sampai dengan banyaknya anggaran yang dimiliki Desa saat ini, mulai dari DD, ADD, CSR dan program Desa membangun, membuat pemanfaatan anggaran yang digelontorkan ke Desa tidak maksimal. Karena hanya diperuntukkan untuk kegiatan berupa studi banding.

Untuk diketahui, dalam Program Desa Membangun setiap Pemerintah Desa akan diberikan kewenangan oleh Pemkab Kutim untuk menyusun sendiri seluruh kegiatan yang dianggap paling prioritas yang nilainya mencapai Rp 500 Miliar PerDesa, diluar kegiatan yang telah terakomodir di dalam Alokasi Dana Desa maupun Dana Desa.